Penjabat Gubernur Riau Akan Ganti Pimpinan Badan Umum Milik Derah Riau Jika Tak Bisa Capai Target Dalam 7 Bulan

Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto berkomitmen akan membenahi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Riau. Pasalnya, saat ini kondisi perusahaan daerah tersebut masih ada yang belum memberikan kontribusi terhadap pembangunan daerah.

“Saya terus terang BUMD yang tidak mencapai target, komisaris dan direkturnya diganti. Nanti komisaris dan direkturnya kita buat surat pernyataan mundur dari jabatan, jika dalam waktu tujuh bulan hingga satu tahun tidak bisa menyelesaikan masalah dan berkontribusi peningkatan dividen,” kata Pj Gubri.

Pj Gubri menegaskan, Pemprov Riau menunjuk Komisaris dan Direktur BUMD itu agar ke depan perusahaan semakin baik. Namun kenyataannya kondisi BUMD tidak ada perubahan.

“Kami tunjuk komisaris dan direktur itu yang kita pakai pemikirannya. Ngapain kita bayar gaji tinggi dan tunjangan kalau kinerjanya tidak bagus. Kita bayar mahal itu pemikirannya yang dibayar. Kalau kinerjanya biasa-biasa saja ngapain kita pertahankan, karena mereka disitu suruh cari agar dividen kita naik,” tegasnya.

Selanjutnya…